Kartika Sari, mother of cake


208973_3448597578673_1354134685_n

Bagi para pelajar pendatang yang tinggal di bandung nama Kartika Sari sudah tidak menjadi rahasia lagi. Karena merek ini merupakan salah satu brand yang wajib dibawa oleh mereka ketika akan kembali ke daerah masing-masing. Produk yang paling saya suka adalah chesee-stick nya, entah kenapa beberapa saat ini saya lebihsuka makanan non manis. Menurutku rasanya sangat renyah, gurih dan kejunya sangat terasa. Pernah membandingkan dengan merek lain, rasanya benar-benar jauuh lebih enak buatan Kartika Sari. Untuk kue lainnya belum membandingkan, maklum biasanya kalau pas dihidangkan baik dari Kartika Sari maupun merek lainnya, kondisi perut sedang sangat lapar. Jadinya ya…..semua sangat enak, aha..ha..

480026_3448587618424_305263524_n

Kartika sari membagi produknya dalam beberapa kategori, Pastry & Bollen, Brownies, Bagelen & Roti oven, Cakes, Cookies dan Snack. Dan ia juga bekerja sama dengan KRAFT dalam menyediakan produk cake dan es krim. Produk yang populer dari Kartika Sari adalah pisang bollen nya, entah kenapa menurut saya bollen antara merek ini dengan yang lain sama enaknya deh (maklum karena laper) atau mungkin latahnya orang saja. Jadi semisal ada yang bilang bollen merk X adalah yang paling enak, orang lain yang kurang kreatif juga bilang enak. Tapi, dari harga yang ditawarkan sih memang merek ini yang tinggi. Prinsip saya yang kurang kreatif ini (karena ikutan mba Trinity-Naked Traveler), “if you pay peanut, you get mongkey”. Dengan harga ini kemungkinan besar bahan-bahan yang digunakan adalah bahan yang berkualitas sehingga akan berbanding lurus dengan rasa yang dihasilkan. Tapi bisa juga sih strategi marketing karena merknya sudah populer. Produk populer lainnya adalah Pisang bollen (keju), Pisang bollen (keju) cokelat, Peuyeum (Tape) Bollen, Durian Bollen dan Kacang Hijau Bollen.

Selama di Bandung, hanya 2 tempat yang pernah saya kunjungi, maklum sering jadi supir pribadi temen untuk membeli oleh-oleh. Tempat yang paling besar adalah yang ada di dago karena tidak hanya toko ini saja yang ada di sana. Melainkan banyak juga toko-toko lainyya seperti restoran, toko baju khas bandung dan toko jual oleh-oleh lainnya. Maklum saja, gedung ini sering dijadikan salah satu tempat tujuan wisatawan dari luar daerah.

480026_3448587698426_1340640496_n

Bagi yang ingin tahu informasi lengkap tentang toko ini, baik tempat, cabang, maupun harga dapat bekunjung ke sini. Sepertinya untuk tahun ini Kartika Sari akan menjadi salah satu list oleh-oleh pas mudik nanti, he..he..maklum dari dulu amanda brownies terus, takut pada bosen.

Oya, di bawah ini ada beberapa foto cake Kartika Sari yang bekerjasama dengan KRAFT. Beruntung bisa mengambil gambar mereka, karena tidak ada peringatan larangan baik lisan maupun tulisan dari pihak Kartika Sari. Silakan menikmati, jangan ngilerr yahh…!!


Leave a Reply